Rabu, 15 Januari 2020

kasih Allah

Roma 12:9 (TB)  Hendaklah kasih itu jangan pura-pura! Jauhilah yang jahat dan lakukanlah yang baik. 

"ONCE AGAIN, LOVE"
Pembahasan tentang kasih selalu di dengar dalam berbagai sudut pandang. entah itu sudut pandang kaum muda-mudi, sudut pandang orang tua, ataupun sudut pandang gereja. dalam Alkitab pun, kasih menjadi hukum utama dan yang terutama (Mat 22:37-40). bahkan, ada orang yang berkata bahwa ; jika kasih adalah hukum utama, maka gagal mengasihi adalah kegagalan terbesar.


Rasul Paulus menujukan ayat ini untuk jemaat di Roma yang memiliki latar belakang yg berbeda (kristen Yahudi dan non Yahudi), orang kristen Yahudi di Roma menganggap dirinya lebih tinggi dari yg non yahudi, sehingga Paulus mau menyampaikan bahwa hendaklah kasih itu jangan pura2. 
sikap hati yang salah akan membuat kita melakukan segala sesuatu dengan motivasi yang keliru. kita bisa saja memberi, kita bisa saja tersenyum, kita bisa  saja menolong, kita bisa saja berkorban, lantas apakah itu sudah menunjukkan kasih yang sesungguhnya jika pada akhirnya kebaikan yang dilakukan mengharapkan imbalan. imbalan bukan hanya bicara tentang balasan tindakan, tapi bisa juga berupa pujian agar bisa bermegah diri.

hanya Allah di dalam Yesus Kristus yang memiliki kasih yang sempurna. kasih yang rela berkorban secara total untuk keampunan dosa manusia. 
Dia sanggup memulihkan hati kita yang rusak ketika kita mau menerima Dia bertahta di hati kita. dengan demikian, kasih itu tidak akan pura-pura lagi selama Ia tidak kita buat turun dari tahta hati dan membuat si "Aku" yg bertahta.

ingat, kita mengasihi Yesus itu hal yang wajar. karena Dia telah lebih dulu mengasihi kita. tapi, jika Yesus yang tetap mengasihi kita, itu tidak wajar, karena kita adalah orang2 yg kurang ajar.

syukur untuk anugerah kasihNya bagi kita. To God be the glory


07-01-2020
PChrist_inW

0 komentar :

Posting Komentar